KABARPEMUDA.id–KPU Sumedang melantik 3.635 Panitia Pemutakhiran Data Pemilih (Pantarlih) untuk Pemilu tahun Pemilu tahun 2024. Pantarlih dibentuk berdasarkan basis Tempat Pemungutan Suara (TPS).
“Hari ini kami melantik 3.635 anggota Pantarlih, ada 4 kegiatan yang hari ini dilakukan, Apel siaga kesiapan Pantarlih, Pelantikan Pantarlih, Bimbingan Teknis (Bimtek) Pantarlih dan Coklit (Pencocokan dan Penelitian). Mulai hari ini tanggal 12 Februari 2023 sampai 14 Maret 2023 petugas pantarlih akan melakukan Coklit data Pemilih ke rumah rumah warga,” ujar Ogi Ahmad Fauzi Ketua KPU Kab. Sumedang.
Ogi menjelaskan bahwa Pantarlih bertugas membantu Panitia Pemungutan Suara (PPS) dalam penyusunan dan pemutakhiran data Pemilih, melakukan pencocokan dan penelitian data Pemilih, memberikan tanda bukti terdaftar sebagai Pemilih kepada Pemilih.
“Pantarlih ini adalah ujung tombak penyelenggaraan Pemilu, berkualitas tidaknya Pemilu salah satunya ditentukan oleh Pantarlih dalam menjalankan tugasnya. Ketika pantarlih membuat data pemilih yang berkualitas, maka akan menghasilkan Pemilu yang berkualitas dan mendapatkan legitimasi,” sambung Ogi saat menyampaikan sambutan pada Pelantikan Pantarlih Desa Kadujaya Kecamatan Jatigede.
Ogi memotivasi petugas pantarlih bahwa Pantarlih adalah Pelaku Sejarah, mereka adalah bagian dari sejarah pelaksanaan Pemilu tahun 2024.
“Bapak Ibu semua adalah bagian dari sejarah republik Indonesia karena menjadi bagian Pantarlih. Sukses tidaknya pelaksanaan Pemilu 2024 ada peran Bapak Ibu semua. Sebagai pelaku sejarah maka buatlah catatan sejarah yang baik agar dikenang dan menjadi kebanggan anak cucu nanti bahwa orang tuanya terlibat dalam pelaksanaan Pemilu 2024,” tambah Ogi.
Untuk kegiatan Coklit, KPU Sumedang melakukan Coklit di hari Pertama dengan mengunjungi rumah Wakil Bupati Sumedang Erwan Setiawan dikediamannya di Desa Margajaya Kecamatan Tanjungsari.
Respon dan Harapan Wabup
Ketua KPU Kabupaten Sumedang, Ogi Ahmad Fauzi yang didampingi oleh Bawaslu Sumedang melakukan monitoring ke beberapa lokasi terkait pelaksanaan Kegiatan Pantarlih di kabupaten Sumedang pada Minggu (12/2/2023).
Pada kesempatannya Ketua KPU Sumedang melakukan sampling pendataan bersama dengan Panitia adhoc yang berada di Kecamatan Tanjungsari. Didampingi oleh Komisioner PPK Tanjungsari, Panwascam Tanjungsari, PPS Desa Margajaya dan anggota Pantarlih Desa Margajaya melakukan pendataan di rumah Wakil Bupati Sumedang, H.Erwan Setiawan di daerah Ciluluk, Desa Margajaya, Kecamatan Tanjungsari Sumedang.
Dihadapan Wabup, Ogi Ahmad Fauzi memberikan penjelasan singkat terkait mekanisme dan tata kerja Pantarlih serta menyampaikan beberapa hal terkait persiapan Pemilu 2024 di Kabupaten Sumedang.
Wabup Sumedang, H.Erwan Setiawan memberikan respon positif terhadap kinerja KPU Sumedang dalam melaksanakan berbagai persiapan menghadapi Pemilu 2024. Dalam kesempatan itu, Erwan menyampaikan hal penting yang harus dilakukan oleh Petugas Pantarlih dan Panitia adhoc lainnya.
“Saya sangat mendukung proses Coklit yang dilakukan baik secara elektronik dengan aplikasi maupun secara manual, dan tentunya kepada Pantarlih untuk cermat dan teliti dalam bertugas, sehingga jangan sampai terjadi hak pilih terdaftar yang tidak tercatat,” ungkapnya dihadapan rombongan petugas Pantarlih.
Erwan juga menambahkan bahwa Pantarlih ini dalam melakukan tugas Coklit nya dapat memaksimalkan waktu secara optimal dan para pemilih dapat terjaring di TPS yang sesuai pada saat pendataan.
Sementara itu, sebelum rombongan KPU Sumedang mengunjungi kediaman Wabup Sumedang di Dusun Ciluluk, Desa Margajaya, Kecamatan Tanjungsari, Sumedang, Ketua PPK Tanjungsari, Ahmad Yusuf menghadiri rangkaian kegiatan yang dilakukan di PPS Desa Cinanjung, dengan didampingi oleh Kepala Divisi Hukum KPU Sumedang, Asep Wawan.
Setelah melakukan serangkaian acara Bimtek di Desa Cinanjung, yang dihadiri 33 Pantarlih, Ketua BPD, Sekretaris Desa Cinanjung, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan undangan lainnya, PPS Desa Cinanjung berkesempatan berfoto bersama di Aula Desa Cinanjung.***