KABAREMUDA.id – Tim Futsal kategori Putri Kabupaten Sumedang berhasil masuk ke babak final Kejuaraan Daerah (Kejurda) Piala Asosiasi Futsal Provinsi (AFP) Jawa Barat melawan tim dari Kota Bandung.
Pertandingan grand final futsal putri piala AFP Jawa Barat dilaksanakan di Gor Futsal ITB Jatinangor Sumedang pada hari Sabtu siang, 27 Juli 2024.

Meski kalah di final dengan skor 6-1 oleh Kota Bandung, Hervy Fauzi Azhari selaku manager tim tetap bersyukur anak asuhannya sudah berupaya sekuat tenaga meraih juara ke-2.
“Alhamdulilah tim futsal putri Sumedang meraih juara 2 Kejurda Futsal AFP Jabar 2024,” ujarnya, Minggu (28/7).
Dikatakan, tim Sumedang sendiri telah melakukan Training Center (TC) di Desa Cileles Jatinangor selama 1 bulan.
“Alhamdulilah hasil Training Center tim bisa memaksimalkan hasil latihan dengan merebut juara ke-2 di piala AFP Jabar,” terangnya.
Menurutnya, Piala AFP merupakan kegiatan rutin setiap tahun dalam rangka pembinaan pemain futsal usia 19 tahun atau kelahiran 2005/2006.
“Prestasi terakhir yang pernah diraih tim futsal putri Sumedang adalah pada tahun 2021 dengan meraih juara ke-3 bersama pada Kejurda piala AFP Jawa Barat,” kata Hervy.
Alhamdulilah tahun ini, lanjut Hervy, prestasi futsal putri Sumedang terbaik lolos final dan jadi juara 2 tingkat Jabar.
Manager Siapkan Tim Putri Sumedang Ikuti Babak Kualifikasi PorProv 2025
Saat ini manager tim Futsal Putri Sumedang sedang mempersiapkan anak asuhnya untuk mengikuti Babak Kualifikasi (BK) PorProv Tahun 2025.
“Mudah-mudahan ada rezekinya sebagian pemain disiapkan untuk BK PorProv 2025 tahun depan,” tutup Hervy.